Jumat, 04 Juni 2010

Mengapa Kita Tidak Boleh Memvonis Bahwa Bunuh Diri Itu Dosa?

Sebab para pelaku bunuh diri pada umumnya sudah mengalami perubahan dalam cara berpikir, terutama bagi mereka yang mengalami depresi, sehingga kata-kata vonis yang diucapkan kepada mereka dianggap sebagai sesuatu yang pantas mereka terima, yang pada akhirnya akan membuat keputusan untuk bunuh diri sebagai sesuatu yang harus dilakukan (Norman Wright)

Sebagai orang tua, sudahkah Anda memberikan “modal” kasih sayang dan perhatian yang cukup bagi anak-anak Anda, sehingga mereka kemudian tumbuh dengan jati diri dan nilai diri yang kuat? Bukankah salah satu penyebab bunuh diri adalah jati diri dan nilai diri yang lemah? Oleh karena itu, selagi masih ada kesempatan, perbaikilah pola relasi Anda dengan anak-anak Anda.

Tuhan telah memberikan kepada kita begitu banyak potensi untuk mengalami hidup yang berkemenangan dan sukacita. Jika Anda saat ini sedang mengalami masalah, carilah seseorang yang dapat Anda percayai untuk mau mendengarkan keluhan-keluhan Anda. Ekspresikan emosi Anda, sebab emosi yang tertekan dapat menyebabkan pikiran yang terdistorsi.


Sumber :

  1. Keperawatan Jiwa Oleh Keperawatan Jiwa. Penerbit : EGC
  2. ABC Kesehatan Mental Oleh ABC Kesehatan Mental. Penerbit : EGC
  3. Pickett, George, J. Harlon, Jhon. Kesehatan Masyarakat Adminitrasi dan Praktik. Penerbit :EGC
  4. Nilam, Dra. M.m Msi. Psikologi populer : Relasi Orang Tua dan Anak. Jakarta : Penerbit Elex Media Komputindo

0 komentar:

Posting Komentar