Minggu, 21 Maret 2010

Faktor-faktor Penyebab Anak Autistik

Secara spesifik, faktor-faktor yang menyebabkan anak menjadi autistik belum ditemukan secara pasti, meskipun secara umum ada kesepakatan di dalam lapangan yang membuktikan adanya keragaman tingkat penebabnya. Hal ini termasuk bersifat genetik, metabolik dan gangguan syaraf pusat, infeksi pada masa hamil (rubela), gangguan pencernaan hingga keracunan logam berat. Struktur otak yang tidak normal seperti hydrocephalus juga dapat menyebabkan anak autistik.

Selain hal-hal diatas, ada dugaan bahwa anak autistik disebabkan oleh faktor lingkungan misalnya vaccinations. Beberapa orang tua melaporkan bahwa anaknya tetap “normal” perkembangannya setelah diberikan vaccinations, tetapi ada juga orang tua melaporkan bahwa ada perubahan yng kurang menguntungkan setelah anaknya diberikan vaccination. Ada beberapa kasus yang dialami oleh para orang tua yang berkaitan dengan perkembangan anaknya. Mereka mengaku bahwa ciri-ciri anak autistik muncul pada anak setelah diberikan vaccination. Hal ini masih menjadi perdebatan di antara para ahli bidang kedokteran. Tentu penelitian ilmiah merupakan bagian penting untuk menjawab permasalahan ini.

Dugaan penyebab lainnya adalah perilaku ibu pada masa hamil yang sering mengkonsumsi seafood dimana jenis makanan ini mengandung mercury yang sangat tinggi karena adanya pencemaran air laut. Selain itu adanya kekurangan mineral yang penting seperti zinc, magnesium, iodine, lithium, and potassium. Pestisida dan racun yang berasal dari lingkungan lainnya dan masih banyak lagi faktor-faktor dari lingkungan yang belum diketahiu dengan pasti.

DAFTAR PUSTAKA

Yuwono, Joko. (2009). Memahami Anak Autistik, Kajian Teoritik dan Empirik. Bandung: PT. Alfabeta.

0 komentar:

Posting Komentar